DATA

05/12/2024 • Nokia Sigalingging

Fitur Data pada platform MAPID dapat Anda gunakan untuk melihat beberapa project yang dilampirkan oleh para pengguna lainnya saat mereka mempublikasikan tulisan ke dalam platform ini. Dalam Data, Anda juga dapat mengeksplorasi isi dari project yang ada di dalamnya untuk mengetahui data apa saja yang digunakan. Untuk melihat data project dari pengguna lainnya, Anda hanya cukup membukanya seperti Anda menggunakan Map Viewer, tetapi pada akses Data ini hanya terdapat dua fitur yakni Peta 3D dan Insight Data. Sebagai contoh, kita akan membuka salah satu data dari publikasi MAPID yaitu [GEODATA] Wilayah Bahaya/Terancam Tanah Longsor di Indonesia.

Untuk mengetahui isi project di dalamnya, Anda bisa menggunakan fitur Peta 3D bila data yang disediakan dalam bentuk tiga dimensi, tetapi pada kali ini data tersebut tidak memilikinya. Selanjutnya, kita dapat melihatnya dengan mengklik fitur Insight Data.

Dapat Anda lihat, di sana terdapat data-data apa saja yang ada di dalamnya yang digunakan untuk menyajikan sebuah peta. Anda dapat memanfaatkan fitur yang ada di setiap layer-nya mulai dari fitur table viewer dengan ikon berbentuk tabel, ikon mata yakni fitur melihat sebaran data, serta ikon kontur yang berfungsi melihat heatmap yang dapat memvisualisasikan kepadatan jumlah titik pada suatu area.

Terms and Conditions
Introductions
  • MAPID is a platform that provides Geographic Information System (GIS) services for managing, visualizing, and analyzing geospatial data.
  • This platform is owned and operated by PT Multi Areal Planing Indonesia, located at
  • mapid-ai-maskot