Siap untuk menggabungkan kekuatan data Anda? Dengan fitur Join Table di platform GEO MAPID, Anda dapat menghubungkan informasi dari tabel yang Anda miliki dengan data geospasial yang ada di database MAPID. Menciptakan peta yang tidak hanya informatif tetapi juga menarik! Mari kita eksplorasi langkah-langkahnya dan lihat bagaimana data Anda dapat bersatu untuk menghasilkan visualisasi yang lebih kaya dan bermanfaat.
Fitur Join Table pada platform GEO MAPID bertugas menggabungkan informasi antara dua dataset berdasarkan kolom yang sama atau kesamaan data spasial. Contohnya, Anda dapat menggabungkan data tabel yang Anda miliki dengan data yang tersedia dari MAPID. Dalam penggunaan fitur gabung atribut ini menggunakan format data khusus (.csv), namun nantinya akan meningkatkan dukungan untuk format lain seperti data Excel.
1. Sebagai contoh, di sini kita akan menggabungkan data kesehatan suatu wilayah dengan batas administrasi. Tahap pertama, Anda bisa mengklik fitur join table. Kemudian Anda mengisi nama layer terlebih dulu, lalu pilih file tabel berformat (.csv). Jika sudah klik tombol Selanjutnya.
2. Kemudian Anda diminta untuk memilih salah satu kolom tabel yang nantinya akan digabungkan dengan kolom pada layer batas administrasi. Jika sudah klik Selanjutnya.
3. Lalu pilih layer batas administrasi yang akan digabungkan. Anda bisa mengetikkan nama layer Anda, klik Pilih pada layer tersebut.
4. Pilih kolom yang sama juga dengan kolom tabel pada layer administrasi.
5. Akan muncul tampilan layar konfirmasi untuk memvalidasi apakah kolom yang dipilih sudah sesuai atau belum dan apakah Anda ingin membuat data berdasarkan parameter tersebut atau tidak, jika sudah benar klik Ya.
6. Berikut muncul pop-up bahwa join table sudah berhasil. Anda bisa mengecek tabel pada layer batas administrasi sudah menyatu dengan tabel format (.csv) sebelumnya.